FAQ


G


Grantusif


  • Apa itu Grantusif?
    Grantusif adalah obat yang digunakan untuk meredakan batuk, pilek, bersin-bersin, hidung dan tenggorokan gatal yang dipicu oleh alergi. Obat ini merupakan kombinasi dari tiga bahan aktif, yaitu dextromethorphan HBr, gliseril guaiakolat, dan diphenhydramine HCl.

    Dextromethorphan HBr berfungsi sebagai antitusif yang bekerja pada sistem otak dengan menekan reflek batuk. Diphenhydramine HCl berfungsi sebagai antihistamin yang meredakan reaksi alergi. Sedangkan gliseril guaiakolat atau guaifenesin berfungsi sebagai ekspektoran yang dapat melegakan pernapasan dengan cara mengencerkan dahak pada saluran pernapasan.

    Grantusif tersedia dalam bentuk kaplet dan termasuk jenis obat bebas terbatas yang dapat dikonsumsi tanpa resep dokter. Namun, penggunaan obat ini tetap tidak boleh berlebihan dan harus sesuai dengan dosis anjuran.