Pereda Nyeri Kombinasi Metampiron dan Diazepam | Analsik

Pereda Nyeri Kombinasi Metampiron dan Diazepam | Analsik

Sumber Gambar Kemasan: Aladokter

Beli 

Beli di Lifepack


Pabrik

Analsik dibuat oleh PT Sanbe Farma.


Komposisi

Tiap kaplet salut film mengandung :

Metampiron 500 mg

Diazepam 2 mg


Farmakologi

Analsik adalah kombinasi metampiron dan diazepam.
Metampiron adalah suatu obat analgesik-antipiretik.
Diazepam mempunyai kerja sebagai antiansietas, juga memiliki sifat merelaksasi otot rangka.
Kombinasi ini dimaksudkan untuk menghilangkan rasa nyeri dan spasme organ visceral.

Indikasi

Untuk meringankan rasa nyeri sedang sampai berat, terutama nyeri kolik dan nyeri setelah operasi dimana di perlukan kombinasi dengan tranquilizer.

Kontra-indikasi

  • Pada penderita yang hipersensitif terhadap metampiron dan diazepam.
  • Bayi di bawah 1 bulan atau dengan berat badan di bawah 5 kg, wanita hamil dan menyusui.
  • Penderita dengan tekanan darah lebih rendah dari 100 mmHg. 
  • Glaukoma sudut sempit, keadaan psikosis akut.

Efek samping

  • Dapat menimbulkan agranulositosis.
  • Reaksi hipersensitivitas, reaksi pada kulit, ngantuk, pusing, lelah yang berlebihan. 
  • Konstipasi, depresi, diplopia, hipotensi, jaundice, perubahan libido, mual, tremor, retensi urin, vertigo.

Perhatian

  • Hindari penggunaan jangka lama karena menimbulkan kelemahan otot dan ketergantungan fisik dan psikis.
  • Hati-hati pada penderita yang pernah mengalami gangguan pembentukan darah/kelainan darah, gangguan fungsi hati atau ginjal. Karena itu perlu dilakukan pemeriksaan fungsi hati dan hitung darah pada penggunaan jangka lama untuk pengobatan nyeri akut.
  • Walaupun jarang menimbulkan agranulositosis, sebaiknya tidak digunakan untuk jangka panjang, karena dapat berakibat fatal. 
  • Selama minum obat ini jangan mengendarai kendaraan bermotor atau menjalankan mesin. 
  • Tidak digunakan untuk mengobati sakit otot dan gejala-gejala flu dan tidak untuk mengobati rematik, lumbago, sakit punggung, bursitis, sindroma bahu lengan. 
  • Hati-hati penggunaan pada penderita depresi berat atau yang mempunyai kecenderungan melakukan bunuh diri. 
  • Hentikan pengobatan jika terjadi reaksi-reaksi paradoksial seperti keadaan-keadaan hipereksitasi akut, ansietas, halusinasi dan gangguan tidur.

Interaksi obat

Penggunaan bersama-sama dengan obat-obat yang mendepresi SSP atau alkohol dapat meningkatkan efek diazepam.

Dosis

1 kaplet, bila nyeri belum hilang dilanjutkan 1 kaplet tiap 6 - 8 jam, maksimum 4 kaplet sehari.

Kemasan

Dus isi 10 strip @ 10 kaplet.

Harga

Kisaran Rp. 5.500 - Rp 6.000/Kaplet

HARUS DENGAN RESEP DOKTER


FAQ

  • Analsik methampyrone 500 mg diazepam 2 mg obat apa?
    Analsik adalah obat pereda nyeri yang mengandung dua zat aktif, yaitu methampyrone 500 mg dan diazepam 2 mg.

    Methampyrone adalah obat anti-inflamasi nonsteroid (OAINS) yang bekerja dengan menghambat respons nyeri pada otak. Diazepam adalah obat golongan benzodiazepine yang bekerja dengan menenangkan sistem saraf pusat.

    Analsik digunakan untuk meredakan nyeri sedang hingga berat, terutama pada kondisi kolik dan pascaoperasi yang membutuhkan kombinasi dengan obat penenang.

    Obat ini termasuk dalam golongan psikotropika, sehingga hanya bisa didapatkan dengan resep dokter. Obat ini juga memiliki efek samping yang bisa berbahaya, seperti mengantuk, vertigo, hipotensi, jaundice, dan agranulositosis.

    Jangan mengonsumsi obat ini jika Anda alergi terhadap methampyrone, diazepam, atau bahan lain yang terkandung di dalamnya. Selalu konsultasikan dengan dokter sebelum menggunakan obat ini, terutama jika Anda sedang hamil atau menyusui.